Senin, 12 Juni 2017

Download Film Timeline (2003)



Film yang diangkat dari novel karya Michael Crichton ini adalah sebuah film tentang tema time travel, seperti terlihat pada judulnya. Novel aslinya sendiri sebenarnya tidak terjebak pada pakem sederhana mengubah alur sejarah, dan mampu menampilkan sebuah alur cerita yang baru dan cukup menarik.  Sayangnya, film ini gagal mentranslasikan kekuatan dalam novelnya. Timeline pun seakan terjebak pada pakem time travel yang biasa saja. Kisah dimulai ketika Professor Arkeolog mendadak menghilang setelah berpamitan pergi pada putranya. Putranya, Chris, diikuti oleh semua anggota team arkeolog itu pun segera mencari jejaknya. Tak dinyana rupanya sang Professor lenyap dan mengalami time travel yang tak disangka-sangka. Sebuah perjalanan kembali pada tahun 1357, tahun di mana Perancis tengah berperang dengan hebatnya melawan Inggris. Sejarah memang menyebutkan kalau Perancis akan menang melawan Inggris dalam 4 April 1357, tetapi setelah kedatangan orang-orang dari masa depan itu, akankah alur sejarah berubah ?

Sinopsis
Berawal dari menemukan sebuah ruangan yang tidak terjamah manusia selama lebih dari 600 tahun. Saat masuk kedalamnya, mereka menemukan dua hal yang sangat mengejutkan yaitu sebuah lensa bifokal yang seharusnya belum bisa dibuat manusia pada jaman tersebut. Yang terakhir adalah sebuah tulisan tangan berisi permintaan tolong pada tanggal 2 April 1357 yang ditulis oleh profesor Johnston. Belum sempat berpikir, mereka berempat sudah harus menyelamatkan diri karena bangunan tersebut rubuh. Mampuhkah mereka memecahkan teka teki aneh tersebut? Penasaran ... ??? silakan download filmnya disini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar