Jumat, 27 Februari 2015

PHOTOBOX



Hai sobat Blogger kali ini Dimas akan bahas tentang Photobox.Secara umum photobox adalah kata serapan dari luar dimana terdiri dari 2 unsur kata pokok yaitu photo dan box. Photo adalah salah satu ejaan dari bahasa inggris yang berarti gambar dari obyek yang telah diambil dari sebuah alat (atau sering disebut dengan kamera) atau istilah yang sudah diterjemahkan dalam bahasa indonesia adalah “foto”. Sedangkan Box adalah kotak, yaitu perangkat tambahan yang digunakan untuk melakukan aktifitas foto dalam ruangan tersebut untuk menghasilkan kualitas yang lebih bagus dari umumnya foto.






Photobox memiliki arti yang sangat populer di Indonesia sejak era milenium, dimana ketika saat itu sudah mulai banyak beredar camera digital yang menawarkan harga yang sangat terjangkau dengan kualitas yang sudah cukup baik. Namun seiring berjalannya waktu ternyata teknologi fotografi telah berkembang pesat dengan munculnya sejumlah software editor untuk menjadikan hasil foto yang telah diambil dari berbagai macam kamera itu akan mendapatkan efek yang menarik, baik dari segi perubahan warna, perubahan bentuk, perubahan struktur, perubahan gambar dan penambahan tulisan atau ornamen lain, tentu ini akan semakin disukai oleh masyarakat umum.

Setelah berbagai macam software atau editor foto sudah beredar di masyarakat, namun waktu itu masih sulit ditemui software yang dapat mengedit langsung dengan kamera atau alat yang secara bersama-sama (secara langsung) bisa digunakan, mengingat terbatasnya jenis kamera yang dapat mendukung untuk dikendalikan (remote) dengan komputer.

Tetapi waktu dengan waktu telah menjawab kebutuhan masyarakat. Photobox yang dapat membantu memberikan solusi untukk bisnis maupun untuk kebutuhan masyarakat sendiri. Bahkan sekarang ini software photobox sangat banyak dan beragam yang memberikan fitur atau keunggulan yang ditawarkan oleh masing-masing vendor. kisaran harga Rp. 15.00 – Rp. 25.000 kita bisa bebas ber ekspresi.
selengkapnya nich ilustrasinya Check thiss out..






























Rabu, 25 Februari 2015

HEWAN UNIK NAN LANGKA

Uakari botak (Cacajao calvus)
Atau sering juga disebut uakari berkepala botak merupakan monyet yang memiliki ekor sangat pendek. Wajahnya merah, dan pastinya kepalanya botak, sebagaimana namanya. Satwa ini, diketahui hanya ada di Hutan Várzea dan beberapa habitat hutan lain di sisi barat Amazon di Brazil dan Peru. Wajahnya yang merah menyala diyakini menggambarkan kondisinya yang sehat meski perlu penelitian lebih lanjut untuk pembuktiannya.



















Gobi jerboa (Allactaga bullata)

Merupakan spesies hewan pengerat dari keluarga Dipodidae. Satwa ini hanya ditemukan di Tiongkok dan Mongolia. Habitat alaminya adalah padang rumput atau gurun beriklim sedang. Penampilan fisiknya cukup unik. Ukuran dan bentuknya menyerupai tikus. Memiliki dua kaki depan yang pendek menyerupai kanguru. Ekornya panjang dan memiliki daun telinga yang lebar jika dibandingkan dengan proporsi tubuhnya.Telinga yang lebar membuat jerboa memiliki pendengaran yang tajam untuk selalu waspada. Selain itu, ada juga bulu-bulu di kakinya yang menyerupai sepatu, yang membantunya melompat di dataran gurun. Kedua keunikan ini, membuat jerboa memiliki kemampuan untuk mampu bertahan hidup di habitat gurun.


















Patagonian Mara (Dolichotis patagonum)

merupakan hewan dari keluarga Caviidae. Sering juga disebut Patagonian Cavy atau Patagonian Hare. Hewan herbivora yang berbentuk mirip kelinci ini ditemukan di habitat terbuka atau semi terbuka di Argentina bagian selatan, termasuk sebagian besar di kawasan Patagonia. Satwa ini sering diburu untuk diambil kulitnya yang dipakai untuk bahan pembuatan seprai atau karpet. IUCN memasukkan status satwa ini dalam status hampir punah






















Aye-aye (Daubentonia madagascariensis)

adalah hewan endemik Pulau Madagaskar yang merupakan menjadi primata noktural alias aktif di malam hari. Sebagian besar, satwa ini ditemukan di hutan terutama pada ketinggian 700 meter di atas permukaan laut (m dpl). Satwa ini memiliki jari yang tipis dan panjang serta jari tengah yang lebih panjang dibandingkan jari-jari lain. Jari tengah ini dipergunakan untuk mencari dan mengambil larva dari rongga kayu. Tubuh aye-aye berwarna coklat gelap atau hitam dan memiliki ekor lebat yang ukurannya lebih panjang dari tubuhnya. Ia juga memiliki mata yang besar dan telinga yang sensitif. Masyarakat Madagaskar menganggap aye-aye sebagai hewan yang membawa pertanda buruk sehingga sering memburunya. Aye-aye adalah satu-satunya anggota yang masih ada dari genus Daubentonia dan keluarga Daubentoniidae.






















Rusa jambul (Elaphodus Cephalopus)

adalah spesies rusa kecil yang dikenali dari jambul hitam di dahi dan gigi taring pada pejantan. Rusa ini berkerabat dekat dengan kijang, dan ditemukan di kawasan luas di Tiongkok bagian tengah dan timur laut Myanmar.Baru-baru ini, rusa ini dijumpai juga di Afghanistan setelah diperkirakan punah 60 tahun yang lalu. Satwa ini sering diburu untuk diambil bulu dan kulitnya. Habitatnya juga rusak akibat pembangunan yang dilakukan secara masif di Tiongkok. Meskipun begitu, rusa ini tidak dianggap terancam punah. Ia merupakan satu-satunya anggota dari genus Elaphodus.







































Gerenuk

Gerenuk adalah istilah dalam bahasa Somalia yang artinya “leher jerapah”. Kijang yang satu ini memang punya leher, telinga dan kaki yang panjang. Gerenuk (Litocranius walleri) merupakan spesies kijang berleher panjang yang ditemukan di semak berduri dan gurun di wilayah Somalia, Kenya, Ethiopia, dan Tanzania. Satwa yang juga sering disebut kijang berleher jerapah ini merupakan dan satu-satunya anggota genus Litocranius. Para ahli satwa mendeskripsikan bahwa gerenuk merupakan satwa rendah hati yang sering terlihat menolong gerenuk lainnya.